Senin, 15 Februari 2016

KAWASAKI VERSYS 1000

KAWASAKI VERSYS 1000


Sumber gambar http://www.ridetalks.com/news/wp-content/uploads/2015/09/2016-kawasaki-versys-1000-z100sx.png

Pabrikan asal Jepang, Kawasaki trus berusaha menciptakan produk - produk yang berkualitas dan tentunya enak untuk dipandang oleh mata. Seperti yang kita ketahui bahwa produk dari Kawasaki telah diakui kualitasnya oleh penjuru dunia. Dan kali ini kita akan membahas produk unggulan dari Kawasaki yaitu Kawasaki Versys 1000.

Motor ini bertipe dual purpose, yang dapat digunakan untuk 2 macam keadaan kondisi lingkungan yang berbeda yaitu pada lintasan on road (jalan aspal biasa) dan lintasan Off road (Kondisi jalan yang kurang rata). Jadi motor ini sangat cocok bagi anda yang berjiwa Adventure karena Versys 1000 mampu melewati kondisi apapun.

Versys 1000 ini memiliki ukuran yang besar serta bobot yang berat yaitu 250 kg. Hal ini dapat dibilang wajar, dikarenakan motor ini juga ditujukan untuk medan yang berat yang membutuhkan kekokohan yang super ekstra.

Kawasaki Versys 1000 juga menawarkan beberapa fitur dan keunggulan diantaranya adalah :

DESAIN SPORTY

Desain sporty dan tajam sudah merupakan ciri khas dari produk buatan Kawasaki. Begitupun motor ini, bila kita melihat dari berbagai sisi baik dari depan, belakang dan samping motor ini memiliki tampilan yang sangat aerodinamis dan bagian part - part yang terpasang juga terlihat sangat serasi serta kompatibel.

JOK YANG NYAMAN

Karena motor ini merupakan motor bertipe dual purpose tentunya kenyamanan harus menjadi prioritas. Pihak Kawasaki telah mendesain jok motor ini senyaman mungkin. Jok dibuat lebar dan empuk yang tentunya akan membuat sang pengendara nyaman ketika menaiki kuda besi ini.


RANGKA YANG KUAT DAN KOKOH

Untuk menopang berat motor ini, kawasaki membangun motor ini menggunakan rangka Aluminium Twin Tube yang sangat kuat dan kokoh namun tetap ringan. Hal ini tentunya akan memberikan kestabilan yang sangat baik dan akselerasi yang lebih tinggi.

TANGKI BAHAN BAKAR JUMBO

Untuk menampung bahan bakar, Pihak Kawasaki membekali motor ini dengan tangki bahan bakar yang super jumbo. Motor ini memiliki kapasitas menampung bahan bakar sebanyak 21 liter. dengan bahan bakar sebanyak itu (kondisi full) motor ini mampu menempuh jarak sekitar 400 km. Tentunya ini akan sangat memudahkan pengendara yang melakukan perjalanan jauh tanpa harus sering mengisi bahan bakar.


ADJUSTABLE WINDSCREEN

Untuk melindungi sang pengendara dari terpaan angin dari depan, motor ini telah dibekali dengan kaca pelindung yang besar dan lebar. Uniknya lagi, kaca tersebut dapat diatur secara manual sesuai dengan keinginan dari sang pengendara.


MESIN TANGGUH

Karena merupakan motor adventure, tentunya pihak kawasaki juga akan memberikan mesin yang tangguh. Versys 1000 ini dibekali dengan mesin 1043 cm3, 4 Tak, 4 langkah, DOHC, 16 katup, 6 kecepatan sengan sistem pendingin cairan. Tenaga yang dihasilkan oleh mesin hingga 88,2 kW (120 PS)/9000 min dengan torsi 102,0 Nm (104 kgf.m)/7500 min. Dengan mesin tersebut, motor ini dapat melaju dengan kecepatan 225,31 km/jam.
Sumber gambar http://carplace.uol.com.br/wp-content/uploads/2015/07/kawasakiversys10002015-4.jpg

PENGEREMAN ABS

Seperti produk - produk dari Kawasaki, motor ini juga telah menggunakan rem dengan teknologi ABS. Pada bagian depan motor ini menggunakan rem cakram ganda 4 kaliber piston dengan diameter 320 mm sedangkan pada bagian belakang menggunakan rem cakram tunggal 1 kaliber piston dengan diameter 250mm.

SPEEDOMETER CANGGIH

Kawasaki Versys 1000 menggunakan perpaduan speedometer analog dan digital. Pada bagian analog hanya menampilkan informasi tachometer, sedangkan untuk yang digital menampilkan informasi speedometer, pengukur bahan bakar, odometer, jam, dual trip meter, penggunaan bahan bakar rata - rata dan indikator pengukur suhu.

FITUR CANGGIH

Motor ini juga dibekali dengan berbagai fitur - fitur canggih diantaranya adalah 3 Mode KTRC, ECO dan power mode. fitur - fitur ini lebih sering digunakan oleh motor super sport.

WARNA

Kawasaki Versys 1000 ini tampil dengan 3 pilihan warna yaitu Candy Burnt Orange , Flat Ebony dan Pearl Stardust White .
Sumber gambar 1.bp.blogspot.com/-Vn_RKrSz1jw/
VOH0dK0Wk8I/AAAAAAAAAmM/YCTOO96MEBU/
s1600/Harga-Kawasaki-Versys-1000-Orange.jpg
Sumber gambar http://4.bp.blogspot.com/-9G8CJiLYTVI/
VOH0ezrkJII/AAAAAAAAAmc/Rb5zxlQPryA/
s1600/Harga-Kawasaki-Versys-1000-Black.jpg
Sumber gambar http://1.bp.blogspot.com/-tProtIoiu2g/
VOH0eVBIf0I/AAAAAAAAAmU/HEZE9ftnyIo/
s1600/Harga-Kawasaki-Versys-1000-White.jpg


SPESIFIKASI

MESIN

  • Mesin : 1043 cm3, DOHC, 4-Tak, 4 Langkah, 16 katup, 6 kecepatan ( return ) dengan sistem pendinginan berupa cairan ( liquid cooled ).
  • Diameter x langkahnya : 77 mm x 56 mm.
  • Perbandingan rasio komprehensi pada mesin : 10,3 : 1.
  • Sistem bahan bakar : Fuel Injection 4 x 38 mm dengan "Oval Sub Throttle".
  • Sistem pengapiannya : sistem digital.
  • Sistem penyala mesin : Electric Starter.
  • Daya maksimum : 88,2 kW ( 120 PS ) / 9000 min
  • Torsi maksimum : 102,0 Nm ( 104 kgf.m ) / 7500 min.

RANGKA

  • Rangka : tipe Twin Tube dengan bahan alumunium.
  • Sudut kemudi : 34 derajat.
  • Suspensi depan : Inverted Fork ( garpu terbalik ) berdiameter 43 mm dengan peredam getaran di bagian kanan dan kiri serta dilengkapi dengan pengatur kenyamanan.
  • Suspensi belakang : Horisontal Back-Link ( monoshock ) dengan Gas Charged yang dilengkapi dengan peredam getaran dan pengaturan kenyamanan.
  • Rem depan : cakram ganda 4 kaliber piston berdiameter 320 mm
  • Rem belakang : cakram tunggal 1 kaliber piston berdiameter 250 mm.
  • Ban depan : 120/70ZR 17 M/C ( 58W )
  • Ban belakang : 180/55ZR 17M/C ( 73W ).

DIMENSI

  • Panjang x lebar x tinggi : 2240 mm x 895 mm x 1400/1465 mm
  • Jarak sumbu antar roda : 1520 mm.
  • Jarak terendah ketanah : 150 mm.
  • Kapasitas bahan bakar : 21 liter.
  • Tinggi jok / kursinya : 840 mm.
  • Berat kosong motor : 250 kg.

HARGA

Menurut kabarnya, Kawasaki Versys 1000 dibendrol dengan harga Rp 335.000.000.


Demikian artikel tentang Kawasaki Versys 1000. Jangan lupa baca juga artikel yang lain seperti Kawasaki Versys 650. Sampai jumpa pada artikel selanjutnya. Terima kasih.